Oleh Oleh Khas Semarang

1. Lumpia

futuready.com
Perpaduan rebung, udang, telur, daging, dan sebagainya membuat lumpia Semarang sangat banyak peminatnya. Salah satu toko yang tertua berada di Jalan Gang Lombok No. 11, samping Klenteng Tay Kak Sie. Cita rasanya sangat autentik dan masih terjaga hingga sekarang.
Lebih baik memesan lumpia yang sudah digoreng karena lebih awet. Lumpia goreng dapat bertahan hingga tiga hari, sedangkan lumpia basah hanya bertahan 24 jam.

2. Tahu bakso

toptahubakso.com
Masih seputar gorengan, ada tahu bakso yang gak kalah enak. Ada banyak pilihan dagingnya, seperti sapi, ayam, kepiting, dan bandeng. Salah satu tempat yang terkenal adalah tahu bakso Ibu Pudji, terletak di daerah Ungaran.

3. Kue leker

asatu.id
Di Semarang, ada salah satu jajanan yang sayang untuk kamu lewatkan begitu saja. Sebuah warung kaki lima bernama Leker Paimo, tepatnya ada di Jalan Karanganyar Nomor 37. Saking enaknya, tempat ini selalu ramai dikunjungi hingga harus rela antre panjang.
Harganya dibanderol mulai Rp 4.000 hingga Rp 20 ribu, tergantung varian rasanya. Jika ingin dijadikan oleh-oleh, sebaiknya membeli kulit jenis tipis kering dan disimpan dalam wadah kedap udara agar awet

4. Bandeng presto

conf.fakhukum.untagsmg.ac.id
Saat kamu berada di sekitar Jalan Pandanaran No. 57, ada baiknya mampir ke gerai Juwana. Tempat tersebut menjadi andalan para pelancong membeli bandeng presto untuk dibawa pulang. Spesialnya di sini, semua olahan bandengnya selalu disajikan secara fresh.
Beberapa varian yang bisa kamu pilih antara lain abon bandeng, pepes bandeng, bandeng asap, dan bandeng vacum. Abon bandeng dan bandeng vacum mampu bertahan hingga tiga bulan.

5. Wingko babat

kamerabudaya.com
Tak kalah dari lumpia, wingko babat juga menjadi jajanan khas Semarang yang favorit. Banyak pelancong yang tertarik membeli kue berbentuk bulat pipih yang rasanya legit ini. Gak hanya rasa kelapa, wingko babat juga mempunyai varian lainnya, seperti cokelat, nangka, durian, dan sebagainya.

6. Mochi wijen

boluamor.com
Berawal dari cita rasa Asia Timur, Semarang pun memiliki mochi yang dipadukan dengan wijen. Dari luar bentuknya seperti onde-onde, tapi teksturnya sangat kenyal. Beberapa rasa yang bisa kamu pilih yakni original dan durian.

7. Roti ganjel rel

oleholehsemarang.id
Terakhir, ada roti tradisional khas Semarang yang mulai pudar eksistensinya. Roti yang kerap disebut gambang ini mempunyai ciri khas adanya wijen dan rasa kayu manis. Kamu bisa menemukan “koewih tempo doeloe gandjelrel” tersebut di kawasan pasar Johar, Jalan K.H. Agus Salim atau di Waroeng Semawis.
Nah, itulah tujuh oleh-oleh khas Semarang yang siap untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh. Sayang banget kalau sudah jauh-jauh ke Semarang dengan tangan kosong, kan?


Sumber : idntimes.com

You Might Also Like

1 komentar

  1. permisi ya
    mau numpang promosi bo kelinci99
    menyediakan 18 live game dan 4 pasaran togel ya bos
    untuk Diskon 2D: 29%, 3D: 59%, dan 4D: 66%
    Hadiah 4D x 3000, 3D x 400, 2D x 70, 2D Depan&Tengah x 65
    pelayanan yang cepat dan ramah
    untuk cashback kami berikan sebesar 5% untuk permainan live casino ya bos
    silahkan kunjungi WWWoKELINCIPOKER99oME
    WA : +85581511017

    BalasHapus