Kehidupan Di Kutub Selatan

Foto: Tampak dari ketinggian Villa Las Estrellas, kota di Kutub Selatan (Murales Pintados Para Interiores Osorno/Facebook)

Kutub Selatan yang masuk dalam Benua Antartika adalah tempat yang paling sulit dikunjungi di Bumi. Harus butuh biaya besar untuk datang ke sana, melihat gunung-gunung es dan panorama serba putih sejauh mata memandang.

Bagian utara dari Kutub Selatan yakni King George Islands merupakan bagian yang paling hangat. Nah di sinilah, ternyata terdapat pemukiman penduduk yaitu Esperanza Base dan Villa Las Estrellas. Lokasinya saling berdekatan.

Suatu situs operator tur bernama Cool Antarctica seperti ditengok detikTravel, Selasa (11/10/2016) pernah mengulas tentang Esperanza Base dan Villa Las Estrellas. Esperanza Base merupakan pemukiman orang Argentina, sedangkan Villa Las Estrellas pemukimannya orang Chile.

Esperanza Base lebih dulu ada dibanding Villa Las Estrellas. Namun, kepadatan penduduknya hanya 50 orang saja yang kalah jauh dengan 150 orang di Villa Las Estrellas. Sudah begitu, fasilitasnya lebih lengkap Villa Las Estrellas.

Baiklah sekarang kita bahas lebih dalam tentang Villa Las Estrellas. Didirikan tahun 1984 oleh pemerintah Chile, lokasi pemukiman ini berada di wilayah Base Presidente Eduardo Frei Montalva. Di sana disediakan 14 rumah yang ukurannya besar mampu menampung hingga 10 orang.


Sumber : m.detik.com

You Might Also Like

0 komentar